RESENSI BUKU PSIKOLOGI BERMAIN ANAK USIA DINI

IDENTITAS BUKU
Judul Buku           : Psikologi Bermain Anak Usia Dini
Pengarang Buku   : Diana Mutiah
Penerbit Buku      : Kencana Prenada Media Group
Kota Terbit           : Jakarta
Tahun Terbit         : 2010
Tebal Buku           : xii + 190 halaman
ISBN                    : 978-602-8730-10-5



SINOPSIS
Kata psikologi berasal dari bahasa Yunani, yaitu psyche yang berarti roh atau napas dan logos yang berarti ilmu atau pelajaran. Sehingga dengan demikian psikologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku manusia melalui studi organisme dalam segala variasi dan kompleksitasnya untuk bereaksi terhadap perubahan yang terjadi di lingkungannya.
Berdasarkan pengertian tersebut, maka psikologi pendidikan anak usia dini adalah suatu cabang ilmu psikologi pendidikan yang mempelajari tentang berbagai perilaku anak usia dini baik secara overt (nyata) maupun covert untuk dipelajari. Adapun teori-teori pendidikan dan perkembangan anak usia dini yaitu Konsep Unitas Multipleks (William Stern), Teori Kecerdasan, Teori Perkembangan Otak, Teori Psikososial, Teori Perkembangan Kreativitas, Teori Ekologi, Teori Perkembangan Kognitif, Teori Pendekatan Konstruktivitas  Sosial.
Istilah pertumbuhan sering kali disandingkan dengan istilah perkembangan, mengapa? Keduanya memiliki keterkaitan yang tidak bisa dipisahkan satu sama lain. Pertumbuhan merupakan proses perubahan yang terjadi secara kuantitatif, mencakup pertambahan struktur, organ, sel-sel maupun pertambahan berat badan. Sedangkan perkembangan merupakan konsep yang memiliki perubahan yang bersifat kuantitatif dan kualitatif yang menyangkut aspek mental/psikologis.
Peran aktif orang tua terhadap perkembangan anak-anaknya sangat diperlukan terutama pada saat mereka masih berada di bawah usia lima tahun. Peran aktif orang tua tersebut, merupakan usaha secara langsung terhadap anak dan peran lain yang penting dalam menciptakan lingkungan rumah sebagai lingkungan sosial yang pertama dijumpai anak.
Bermain merupakan kegiatan yang sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangan anak. Bermain harus dilakukan dengan rasa senang, sehingga semua kegiatan bermain menyenangkan dan menghasilkan proses belajar pada anak. Permainan sebagai sarana untuk mengukur kemampuan dan potensi diri anak. Terdapat beberapa macam jenis permainan yaitu main peran yang disebut juga main simbolis, main pembangunan disebut juga mengembangkan.
Model pembelajaran adalah suatu rancangan yang menggambarkan proses perincian dan penciptaan situasi lingkungan yang memungkinkan anak berinteraksi dengan pembelajaran. Terdapat beberapa model pembelajaran antara lain sudut, kelompok, area, dan sentra. Bermain berpengaruh dalam periode perkembangan diri anak (dunia fisik, sosial,dan komunikasi). Ragam permainan bagi anak usia dini terdiri dari permainan angka, permainan dengan huruf, permainan kreatif, serta bermain melalui gerak dan lagu.

KELEBIHAN BUKU
Buku ini memberikan informasi yang menarik dan semangat pada pembaca tentang psikologi bermain anak usia dini. Buku ini ditulis dengan bahasa yang mudah dipahami. Cover buku ini juga sangat menarik dengan foto anak kecil.

KEKURANGAN BUKU
Ilustrasi pada buku ini masih kurang dan untuk ilustrasi yang sudah disajikan masih berwarna hitam putih sehingga akan membuat pembaca akan merasa jenuh dalam membaca.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

RESENSI BUKU MODEL KONSELING ANAK USIA DINI

RESENSI BUKU HOW TO MIND MAP : MIND MAP UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS